Notification

×

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Hut Ormas FBB ke 15 Tahun Di Isi Kegiatan Santunan

Senin, 26 September 2022 | 11.22 WIB Last Updated 2022-09-26T04:22:47Z


Sinarbanten.id

Banten-Ormas Front Banten Bersatu ( FBB sedang bersiap untuk gelar acara syukuran hari jadinya yang ke 15 tahun.ap untuk gelar acara syukuran hari jadinya yang ke 15 tahun.

Acara yang rencananya akan di laksanakan pada tanggal 29 September ini, akan di langsungkan di Ball Room hotel Horison Grand Serpong, Tangerang Selatan.

Melalui pesan singkatnya pada awak media Ketua Umum FBB H.M. Soleh mengatakan bahwa acara ini bukanlah acara hura – hura, apa lagi di tengah kondisi saat ini.


Tapi acara ini dimaksudkan untuk meningkatkan kualitas silaturahmi sesama anggota dan kolega kita, juga untuk saling berbagi.

“Tak ada yang istimewa, kita hanya syukuran dan berbagi saja. Karena tanpa terasa, sudah 15 tahun organisasi kita ini berdiri” ujar H.M. Soleh, Minggu (25/09)

“Kita ingin menjaga silaturahmi dan berbagi kepada sesama, karena itu kita adakan santunan bagi anak yatim dan dhuafa di acara syukuran nanti” tambahnya.


Sebelum acara santunan di mulai, kita juga merencanakan pergelaran seni khas daerah Banten. Karena baik DPP, DPD maupun DPC kita, sangat mendukung usaha pelestarian seni budaya.

“Ini dalam upaya memperkenalkan sekaligus merawat warisan leluhur kita dalam bidang seni, agar anak cucu kita juga mengenal budaya asli Banten” jelas Ketum FBB.

Dalam kesempatan ini juga Ketua Umum FBB memohon do’a dan dukungan semua pihak agar rencana acara ini berjalan lancar.

“Bantu do’a kita ya, semoga acara kita ini sukses dan membawa manfaat bagi orang banyak (syd)