Notification

×

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Akses Jalan Raya Cisoka Tigaraksa Tersendat Akibat Sering Banjir Di Pertigaan Jeunjing Cisoka

Rabu, 13 November 2024 | 00.06 WIB Last Updated 2024-11-12T17:06:34Z






Kab. Tangerang, Banjir melanda jalan raya Cisoka-Tigaraksa tepatnya di pertigaan Kampung Jeungjing Desa Jeungjing Kecamatan Cisoka Kabupaten Tangerang-Banten, akibat luapan air sungai pasir gatot yang disebabkan curah hujan tinggi terjadi pada selasa 12 november 2024 sekira pukul 16:00 wib.


Luapan air sungai pasir gatot yang menggenang beberapa titik ruas jalan, usai hujan deras mengguyur seluruh wilayah dari pagi hingga sore.


Pantauan awak media di lokasi tersebut. Ketinggian air diperkirakan mencapai 50 centi meter (CM) hingga mengalami beberapa titik akses jalan tertutup.


Menurut lukman (38) salah satu warga setempat mengatakan air yang tiba-tiba meluap dari sungai pasir gatot yang kerap terjadi usai hujan deras melanda hingga mengakibatkan kemacetan panjang.


"Selang beberapa jam usai hujan deras dari pagi sampai sore selang beberapa jam air langsung meluap ke jalan, ungkapnya kepada awak media.


"Memang banjir disini sudah sangat sering terjadi kalau hujan deras, hingga menyebabkan macet panjang, "sambungnya.


Selain itu, lukman menambahkan, banyaknya kendaraan roda 2 yang mogok karena tak mampu menerobos banjir.


"Banyak motor yang mogok karena gak bisa menerobos banjir, "tambahnya.


Musim hujan saat ini telah tiba, akses jalan raya cisoka-tigaraksa tepatnya di pertigaan Desa Jeungjing jembatan pasir gatot cisoka kerap mengalami kebanjiran.


Warga berharap terhadap pemerintah daerah untuk segera mencarikan solusinya agar banjir yang terjadi di jalan tersebut dapat segera di tanggulangi.

Vijay Kumar//.*